SOSIALISASI BINA KELUARGA BALITA ( BKB ) BAGI DESA / KELURAHAN SE KECAMATAN MAGETAN

Magetan, (Kamis, 29 NOVEMBER 2018) di Ruang Pertemuan Kecamatan Magetan

“ Bina Keluarga Balita  ( BKB ) merupakan suatu wadah / lembaga yang berupaya meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan kesadaran Ibu serta anggota keluarga dalam membina tumbuh kembang balita melalui rangsangan fisik, motorik, kecerdasan, emosional, sosial dan moral yang berlangsung dalam proses interaksi antara ibu atau anggota keluarga “ Demikian Sambutan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Magetan ( NY. LISTIYANI MASRURI ) sekaligus membuka secara resmi Sosialisasi Bina Keluarga Balita ( BKB) bagi Desa / Kelurahan se Kecamatan Magetan.

Dalam kesempatan ini Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Magetan mengharapkan bagi RW yang belum ada kelompok BKB untuk segera dibentuk.

Sosialisasi dihadiri sejumlah 45 orang, yaitu Ketua Tim Penggerak PKK Desa / Kelurahan se Kecamatan Magetan dengan mengikut sertakan Ketua Pokja II dan kader BKB.

SARINI Penyuluh KB Kecamatan Magetan sebagai nara sumber Sosialisasi, dalam kesempatan ini menyampaikan tujuan dilaksanakan sosialisasi ini untuk mengetahui pentingnya dibentuk  kelompok BKB, karena program BKB itu merupakan kegiatan khusus yang mengelola tentang pembinaan tumbuh kembang anak melalui pola asuh yang benar berdasarkan kelompok umur, yang dilaksanakan oleh sejumlah kader, yang berada di lingkungan RW. Adapun sasaran dari kelompok BKB adalah Ibu yang mempunyai balita, keluarga yang mempunyai balita dan masyarakat di lingkungan RW.

Dalam acara Sosialisasi juga diberi penjelasan  tentang Kartu Kembang Anak (KKA) yang fungsinya untuk memantau tentang tumbuh kembang dan kecerdasan anak.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *